Langkah-langkah Sukses Memulai Bisnis Online Fashion
Langkah-langkah Sukses Memulai Bisnis Online Fashion

Langkah-langkah Sukses Memulai Bisnis Online Fashion

Diposting pada

Salah satu produk yang paling sering dicari orang-orang ketika berbelanja online adalah produk-produk fashion. Di era sekarang, rasa-rasanya bisnis fashion online tidak pernah sepi peminat. Berbelanja produk fashion online lebih disukai oleh sebagian masyarakat karena harga produk yang tergolong lebih murah dibanding toko retail offline. Dengan berbagai jenis pilihan produk, bisnis fashion online tergolong sangat menguntungkan karena permintaannya yang selalu tinggi.

Bagaimana cara memulai bisnis online fashion?

Layaknya memulai bisnis-bisnis lain pada umumnya, dalam memulai usaha online fashion pun tidak boleh dilakukan sembarangan. Bagi kamu yang tertarik untuk memulai usaha ini, kamu harus bisa dengan matang memikirkan setiap langkah kamu agar usaha yang nantinya kamu geluti akan berjalan dengan sukses.

Lalu, bagaimana caranya memulai bisnis online fashion? Yuk, simak langkah-langkah berikut ini!

1. Lakukan riset terlebih dahulu

Sebelum terjun ke dunia bisnis ini, ada baiknya untuk kamu melakukan riset terlebih dulu. Riset yang mendalam akan sangat membantu untuk mempersiapkan bisnis kamu terhadap persaingan yang ketat. Kamu tidak bisa langsung menjual berbagai produk secara asal-asalan tanpa mempertimbangkan kondisi pasar dan konsumen.

Ada beberapa riset yang perlu kamu lakukan seperti riset produk, target pasar, dan juga observasi kompetitor bisnis kamu. Dengan melakukan riset, kamu bisa menciptakan produk yang disukai dan dibutuhkan oleh pasar.

Mengamati kompetitor bisnis kamu juga penting, loh. Kamu perlu mempelajari kekurangan dan kelebihan, strategi pemasaran, dan strategi distribusi yang dilakukan kompetitor kamu agar bisnis yang kamu jalani ini dapat memiliki daya saing.

2. Buatlah rencana bisnis yang matang

Langkah selanjutnya untuk memulai bisnis online fashion adalah dengan membuat rencana bisnis (business plan) yang matang dan menyeluruh. Rencana bisnis ini berfungsi sebagai konsep/pedoman dari bisnis yang kamu jalani, maka dari itu kamu tidak boleh membuatnya dengan sembarangan.

Ada beberapa poin yang bisa kamu cantumkan dalam rencana bisnis kamu, seperti:

  • Ringkasan bisnis
  • Analisis pasar
  • Deskripsi brand
  • Deskripsi produk
  • Strategi marketing
  • Analisis keuangan

3. Mulai mengatur dan mengelola modal

Setelah selesai dengan riset dan rencana bisnis, sekarang adalah saatnya untuk mengelola modal awal yang sudah kamu miliki. Modal adalah salah satu elemen yang paling penting dalam berdirinya sebuah bisnis.

Kamu tidak perlu berkecil hati apabila ternyata modal yang kamu miliki tidak sebanyak perkiraan awal kamu. Banyak atau sedikitnya modal dalam bisnis bukanlah suatu hal yang penting, namun bagaimana caranya kamu mengelola modal dengan bijak lah yang perlu diperhatikan.

4. Persiapkan produk

Sekarang kita memasuki tahapan selanjutnya dalam mempersiapkan bisnis online fashion yaitu mempersiapkan produk yang akan kita pasarkan. Langkah ini sebenarnya tergantung keputusanmu, apakah kamu akan menggunakan brand sendiri yang kamu buat atau mengambil produk dari supplier-supplier.

Jika kamu memutuskan untuk menggunakan brand sendiri, kamu harus bisa menyajikan sebuah produk yang lebih inovatif dan unggul ketimbang kompetitor kamu. Produk yang orisinil dan berkualitas tentunya juga lebih diminati oleh para konsumen. Jadi, kamu harus dengan matang mempersiapkan desain produk, bahan baku, pemotretan produk, dan juga produsen yang terpercaya agar barang yang akan kamu hasilkan dapat bersaing di pasaran.

Jika kamu memilih untuk mengambil barang dari supplier, maka pastikan supplier tersebut terpercaya dan menyediakan barang yang berkualitas.

5. Miliki halaman website yang menarik

Kemudian langkah yang perlu dilakukan dalam memulai bisnis online fashion kamu adalah dengan membuat halaman website yang menarik. Memiliki halaman website sangatlah penting karena hal ini adalah salah satu cara membuat identitas bisnis fashion kamu semakin dikenal masyarakat luas.

Selain itu, dengan menggunakan website sendiri, kamu dapat menganalisis lebih dalam lagi tentang perkembangan bisnis kamu dari waktu ke waktu.

6. Lakukan promosi lewat media sosial

Kekuatan media sosial memang tidak dapat dipungkiri lagi di zaman sekarang. Kamu bisa memanfaatkan media sosial sebagai alat promosi untuk bisnis online fashion yang akan kamu rintis.

Dengan berbekal riset yang sudah kamu lakukan di awal, kamu bisa menentukan untuk memulai promosi di platform apa. Jika target konsumen kamu adalah anak muda, maka Instagram, TikTok, dan Twitter rasanya cocok untuk memulai kegiatan promosi kamu. Jika target kamu adalah orang dewasa ke atas, mungkin Facebook juga bisa ditambahkan ke dalam daftar platform yang akan kamu gunakan.

7. Launching produk

Setelah semuanya dirasa siap, kini saatnya bagi kamu untuk me-launching bisnis online fashion kamu. Jangan lupa untuk menentukan waktu dan strategi promosi launching yang tepat, ya.

Kamu dapat membuat pengumuman “Coming Soon” di website dan media sosial kamu. Bisa juga untuk meminta tolong teman-teman terdekat kamu agar mempromosikan launching bisnis kamu di media sosial mereka. Atau jika kamu memiliki dana lebih, kamu bisa mengajak kerja sama dengan influencer-influencer yang cocok dengan produk bisnis kamu.

Dalam masa-masa launching ini, kamu juga bisa memberikan berbagai macam promosi agar lebih menarik perhatian konsumen. Berikut adalah contoh-contoh promosi yang bisa diberikan saat launching bisnis kamu.

  • Voucher diskon
  • Buy 1 get 1
  • Giveaway hadiah
  • Free ongkos kirim
  • Dst.

Saatnya memulai bisnis online fashion kamu sekarang!

Sudah kita bahas 7 poin apa-apa saja yang perlu dilakukan untuk memulai perjalanan kamu di dunia online fashion. Salah satu kunci utama untuk sukses adalah jangan takut. Jangan takut untuk memulai inovasi baru, jangan takut untuk mengambil resiko, dan jangan takut gagal. Kalau kamu takut untuk melakukan sesuatu, kamu tidak akan pernah sampai ke kesuksesanmu. Semoga beruntung, selamat mencoba!

Originally posted 2023-06-16 05:17:01.

Gambar Gravatar
I am a graduate student at Master of Management, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (MM UMY). My previous experience includes writing for Aplikasi Super as a content writer, the United Cities and Local Governments Asia-Pacific (UCLG ASPAC) as a freelancer, and writing for Pameo as an intern. visit my portofolio >> https://iqbaaalmuh.journoportfolio.com/